Wednesday, February 14, 2018

13 Niat Sebelum Membaca AlQuran Agar Berkah dan Manfaat Dunia Akhirat Kita Raih

بسم الله الر حمن الرحيم
السلا م عليكم ورحمةالله وبركا تة
Ana meneruskan pesan dari Syeikh Fikri Thoriq host acara KSNS (Kecerdasan Spiritual Para Nabi dan Sahabat) yang terkenal di chanel MNC Muslim. Semoga bermanfaat, aamiin...

Ketika kita akan membaca AlQuran maka wajib kita menghadirkan niat dengan sungguh2 agar manfaat keberkahan dan kebaikan dunia akhirat bisa didapat dari Allah Subhanahu wa Ta'ala, InSyaa Allah, berikut niatnya:

1. Untuk menjalankan perintah Allah
2. Untuk mendapat petunjuk dan hidayah Allah
3. Agar Allah mengangkat derajat kita
4. Untuk menambah iman/keyakinan kita Allah dan Rasulullah
5. Untuk bermunajat (berdoa) kepada Allah
6. Agar Allah menyembuhkan penyakit lahir bathin
7. Untuk mendapatkan pahala dari Allah
8. Untuk mendapatkan Syafa'at Al Quran
9. Agar kita mendapat ketenangan hidup
10. Untuk belajar AlQuran
11. Untuk tadabbur/meresapi makna AlQuran
12. Untuk mengamalkan isi AlQuran
13. Untuk mengambil pelajaran dari kisah2 yang terdapat di dalam AlQuran

No comments:

Post a Comment

Tentang Rasa Kehilangan Itu...

Bismillah, Hangat mengalir kurasa tiada henti, hati pun seolah mengalur mengikuti buliran air mataku. Mengapa begitu tak tertahankan ra...